You need to enable javaScript to run this app.

Rapat Kerja FKIP

  • Kamis, 24 Juni 2021
  • Raker
  • Administrator
  • 0 komentar
Rapat Kerja FKIP

Rapat Kerja Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, yang dilaksanakan pada Tanggal 12 Januari 2019, menghadirkan seluruh Dosen lingkup FKIP dengan tiga program studi yakni Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia bersama dosen sejumlah 21 orang, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris bersama dosen sejumlah 11 orang, serta Program Studi Pendidikan Matematika bersama dosen sebanyak 9 orang, Pada Rapat Kerja tersebut yang bertemakan "Semangat Kebersamaan Menuju FKIP berkualitas" oleh Dekan FKIP Anas, S.Ag., M.Pd. mempertegas bahwa FKIP sebagai pionir UNILAKI dengan Program Studi Terbesar harus mampu mengembalikan sejarah dalam peningkatan Kuantitas mahasiswa, yang selalu jadi primadona pada setiap penerimaan Mahasiswa Baru dan mempertegas Visi Misi FKIP.
RAKER I FKIP dibuka oleh Rektor Universitas Lakidende Prof. Dr. Laode Masihu Kamaluddin, M.Sc., M.Eng. yang diwakili oleh Dr. Laode Taalami, M.Hum. selaku Wakil Rektor I. Pada rapat kerja tersebut FKIP UNILAKI menghadirkan Ketua LPM (Lembaga Penjaminan Mutu) Dr. Ir. Rayuddin, MP.
Dalam penjelasannya Ketua LPM menyampaikan agar FKIP dengan Tiga Prodi hendaknya menjaga mutu dosen mutu penyelenggaraan akademik, sebab tahun ini adalah tahun di mana semua akreditas program studi berakhir, dan borang akreditasi yang telah dibuat hendaknya diperhatikan dan sesuaikan dengan aktivitas yang dilakukan oleh fakultas dan program studi. Sedangkan untuk mutu Tri Dharma Ketua LPM Rudi Azis, ST., M.Si. juga menjelaskan bahwa hendaknya dosen tidak mengabaikan kegiatan tersebut, sebab lebih lanjut dia menjelaskan bahwa rendahnya kualitas dan kuantitas penelitian dosen serta pengabdian. Untuk itu, LPPM mendorong Dosen agar meningkatkan kegiatan riset dan pengabdian. Hal ini dapat dilihat bahwa yang lolos PDP pembiayaan 2019 FKIP sebanyak 7 orang.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Anas, M.Pd.

- Dekan -

Selamat datang di website Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lakidende Unaaha. Portal ini dihadirkan untuk menampung semua informasi dan…

Berlangganan
Banner